Siapa yang tak mengenal terong. Jenis tumbuhan yang tergolong dalam keluarga Solanaceae ini selain kaya gizi rasanya enak, sehingga disukai oleh banyak orang. Warna terong yang konon asli dari India ini bermacam-macam. Ada terong putih, terong ungu, dan terong hijau. Di dalam buah terdapat biji dalam jumlah banyak, berbentuk pipih, dan berwarna cokelat muda.
Di Indonesia jenis terong yang kerap dijumpai adalah terong hijau yang berbentuk panjang, berkulit mulus dan biasa diolah menjadi aneka sayuran. Sedangkan terong hijau yang berbentuk bulat atau sering disebut juga terong gelatik biasanya digunakan sebagai lalapan.